HEADLINE

Kodim 1604/Kupang Sambut Tim Dalproggar Kodam IX/Udayana

 

KUPANG; JejakHukumIndonesia.com Tim Pengendalian Program dan Anggaran (Dalproggar) Kodam IX/Udayana berkunjung ke Makodim 1604/Kupang dan disambut oleh Kasdim 1604/Kupang Letkol Inf Sugeng Prihatin, S.Sos., M.Sc., M.Tr., Hanla, bersama Staf Kodim 1604/Kupang bertempat di Aula Makodim 1604/Kupang Jln. Mohammad Hatta No.22, Kelurahan Fontein, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang, Selasa (10-11-2020). 

Dalam kunjungannya, Tim Dalprog yang dipimpin oleh Kolonel Arm I Made Gede Antara, S.Sos. bersama 3 orang di antaranya, Letkol Arh Isdarmawan, Letkol Inf I Nyoman Mahayasa, S.E., Mayor Cku Sang Putu Cenik Mudara. 

Begitu tiba di Makodim, Ketua Tim Dalproggar yang juga selaku Asrendam IX/Udayana Kolonel Arm I Made Gede Antara, S.Sos. beserta rombongan langsung melakukan pengecekan dan pengawasan pelaksanaan program kerja dan anggaran Kodim 1604/Kupang. 

Kolonel Arm I Made Gede Antara, S.Sos. selaku Ketua Tim Dalproggar Kodam IX/Udayana menyampaikan kunjungan ini guna mengendalikan serta mengawasi pelaksanaan Program Kerja dan Anggaran Kodim 1604/Kupang. 

Dia mengatakan, kegiatan ini memiliki arti yang sangat penting, karena selain dapat melihat kondisi riil tentang kemajuan administrasi dan fisik setiap program dan kegiatan yang sedang berjalan, juga sekaligus dapat dimanfaatkan untuk melihat kondisi objektif Kodim 1604/Kupang khususnya berbagai fasilitas, sarana dan prasarana. 

"Sehingga dari hasil peninjauan yang dilakukan saat ini, diharapkan nantinya dapat menjadi bahan masukan bagi pimpinan maupun anggota Kodim dari segi perencanaan dan penganggaran pada tahun yang akan datang,” terangnya. 

Adapun sasaran peninjauan adalah dokumen rancangan renja Satker, data rencana kebutuhan RKA Satker TA. 2021, pembangunan zona integritas, perubahan sasaran yang tidak sesuai dengan program kerja dan anggaran TA. 2020, laporan evaluasi program kerja dan anggaran Semester I TA. 2020, data hibah TA. 2020, laporan gaji dan tunjangan, program dan kegiatan yang telah dan belum dilaksanakan, anggaran untuk penanganan Covid-19, penggunaan dana tanggap satuan, daya serap anggaran, pekerjaan yang berpotensi lintas kontrak, pengelolaan BNBP YANMASUM dan BPJS dan lapjusik program bangfas/harbang TA. 2020. 

sementara Dandim 1604/Kupang Letkol Inf Jimmy Rihi Tugu yang diwakili Kasdim 1604/Kupang Letkol Inf Sugeng Prihatin, S.Sos., M.Sc., M.Tr., Hanla, mengucapkan selamat datang kepada Ketua Tim Dalproggar Kolonel Arm I Made Gede Antara, S.Sos. beserta rombongan. 

"Harapan kita hasil dari kegiatan ini nantinya dapat memberikan masukan yang berharga bagi peningkatan kualitas pengelolaan Program dan Anggaran di Kodim 16p4/Kupang," harapnya. 

Menurutnya, kegiatan Dalprog tidak bermaksud untuk mencari-cari kesalahan, namun merupakan forum konsultasi terhadap pelaksanaan program kerja maupun anggaran yang akan dilaksanakan agar bisa lebih efektif dan efesien serta optimal dalam mencapai sasaran. 

"Selain itu kegiatan Dalprog juga merupakan bagian dari upaya pimpinan untuk melihat sejauh mana kinerja satuan bawah dalam merealisasikan program dalam mendukung tugas pokok masing-masing,” tutur Kasdim. (HM)

Baca juga