HEADLINE

Gubernur NTT Dukung Presiden Jokowi Satukan Nusantara



KUPANG;Jejakhukumindonesia.com,Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) bersama Gubernur NTB, Zulkieflimansyah bersama rombongan berangkat dari Bandara Udara El Tari  Kupang Pukul 10.15 tiba diBandara SAMS Sepinggan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur sekitar pukul 12.00 Wita, Minggu (13/3/22).

Penyatuan Tanah dan air Flobamorata untuk Nusantara

Pemerintah Provinsi NTT  menindaklanjuti arahan terkait rapat koordinasi yang di fasilitasi oleh Sekretariat Presiden RI, terkait agenda Kunjungan Presiden RI, Joko Widodo bersama Gubernur se-Indonesia ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.


Terkait dengan agenda Kunker dimaksud, Bapak Gubernur telah memerintahkan Bupati di Tiga Kabupaten (Belu, Sumba Tengah dan Flores Timur) untuk 

 kesediaannya membawa  *satu Kilogram Tanah* dari wilayahnya dan Bupati di Empat Kabupaten (Alor, Sabu Raijua, Rote Ndao dan Lembata untuk  kesediaannya membawa  *satu Liter air* dari wilayahnya dengan ketentuan, Pengambilan Tanah dilaksanakan dengan ritual/prosesi adat masing-masing daerah dan Prosesi dimaksud, didokumentasikan (video dan foto) dan dinarasikan, Selanjutnya Tanah tersebut dibawa ke Kupang oleh Bapak Bupati tanpa diwakilkan  dengan berpakaian adat lengkap sesuai asal daerah pada hari Jumat, 11 Maret 2022 dan diserahkan kepada Bapak Gubernur untuk dibawa ke Lokasi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Provinsi Kalimantan Timur.


Melalui upacara adat yang penuh hikmat oleh para tua adat setempat disertai 

persembahan aneka hewan untuk mendapatkan restu leluhur, tanah dan air ini diambil dari 

berbagai daerah dengan latar belakang budaya yang beragam di Provinsi Nusa Tenggara Timur. 


Tanah merupakan persembahan tiga pulau besar yakni pulau Timor, Flores dan Sumba. Dari 

perbatasan dengan Negara Timor Leste, masyarakat Kabupaten Belu di dusun Halisikun, Desa 

Bakustulama, Kecamatan Tasifeto Barat menggali tanah dari leluhur sebanyak 77 kali dengan 

sebatang kayu suci Ai Suak. Angka 77 ini merupakan simbol dukungan terhadap pendirian ibu 

Kota Negara Baru Nusantara yang dibangun bertepatan dengan usia Negara Kesatuan Republik Indonesia yang ke-77.


Dari ujung timur pulau Flores, sebongkah tanah diserahkan oleh masyarakat Lewotana 

Kabupaten Flores Timur. Tanah ini diambil dari kaki Gunung Ile Mandiri yang diyakini masyarakat 

setempat sebagai asal muasal manusia pertama yang menghuni kota Larantuka, ibu Kota Flores 

Timur. Serta segumpal tanah dari Kampung Anajika, Desa Anajika Kecamatan Umbu Ratu Nggai 

Barat, satu kampung tua dengan nilai historis budaya dan adat yang sangat kental, 

dipersembahkan secara tulus oleh masyarakat Kabupaten Sumba Tengah untuk menjadi fondasi 

pembangunan ibu kota baruNusantara. 


Selanjutnya air diambil dari pulau-pulau terluar di NTT. Masyarakat Adat Pitungbang

Kabupaten Alor mempersembahkan tetesan air dari Sumber Mata Air pegunungan Sey Palol. 

Masyarakat setempat mempercayainya sebagai air sakral yang merupakan karunia dari Tuhan 

Yang Maha Esa. Dari beranda Selatan, masyarakat Kabupaten Rote Ndao menyerahkan air dari 

sumber mata air Oemau yang merupakan sumber mata air terbesar di Rote Ndao. Kabupaten 


Sabu Raijua, daerah lainnya di batas Selatan NKRI juga mempersembahkan air dari sumber mata 

air Eimada Rai Jiwuwa sebagai simbol persatuan dan kesatuan dalam wadah Negara Kesatuan 

Republik Indonesia. Dan dari Kabupaten Lembata, mempersembahkan air kesejukan dan 

kedamaian untuk Indonesia dari Urumiten, satu-satunya sumber air untuk pertanian lahan basah 

di Kota Lewoleba, Ibu Kota Lembata.


Semoga persembahan tanah dan air yang disatukan dengan ritual Ritual adat Timor Helong berkaitan dgn penyatuan Tanah dan Air disebut "BOIFANU" dari Provinsi Nusa Tenggara Timur memperteguh 

kebhinekaan dalam kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia di Ibu Kota Negara-Nusantara.

NTT dukung satukan Nusantara

Gubernur Nusa Tenggara Timur nyatakan dukungannya terhadap kebijakan Pemerintah Pusat terkait dengan Penyatuan Nusantara yang dimulai dari pemindahan Ibu Kota Negara Nusantara.


"Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan Presiden Republik Indonesia, Bapak Joko 

Widodo untuk memindahkan Ibu Kota Negara dari Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta ke Provinsi Kalimantan Timur, Pemerintah dan masyarakat Nusa Tenggara Timur 

menyerahkan tanah dan air dari Rahim Flobamorata untuk disatukan dengan tanah dan air dari 

seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia," ungkapnya (hms)

Baca juga