HEADLINE

Pimpinan Kopdit Pintu Air Atambua meneteskan air mata disela Pemakaman Albertho Ampolo

 

           


            

 BELU NTT;Jejakhukumindonesia.com,Pimpinan Koperasi Kredit Pintu Air (Kopdit PA) Cabang Atambua memimpin Upacara Pemakaman salah satu tenaga security di Dusun Banoko, Desa Hauteas Barat, Kecamatan Biboki Utara - Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Minggu, 26 September 2021.

Prosesi Pemakaman ini diawali dengan Perayaan Ekaristi yang dipimpin langsung oleh Pastor Rekan Rm. Dalmasius Saunoah, Pr di Gereja Katholik Santa Maria Goreti, Paroki Sto. Petrus dan Paulus Lurasik, Dekenat Mena, Keuskupan Atambua-TIMOR.27/09/2021

Setelah perayaan Ekaristi, jenasah almarhum diusung oleh Anggota organisasi THS-THM ranting Lurasik dan di serahkan kepada petugas pengusung Koperasi Kredit Pintu Air (Kopdit PA) menuju Tempat Pemakaman Umum di dusun Banoko, Desa Hauteas Barat kecamatan Biboki Utara TTU

Romo Dalmasius Saunoah, Pr dalam Homilinya mengatakan bahwa,"sebagai gembala umat pihaknya merasa kehilangan yang begitu mendalam atas meninggalnya almarhum Alberto Ampolo yang di sebabkan kecelakaan tunggal di depan emaus" ungkap Romo Dalsi.

Kesempatan yang sama, Rm. Dalsi Saunoah pun mengungkapkan bahwa: atas nama pastor paroki, pengurus DPP, dan seluruh umat Allah paroki Lurasik turut berdukacita yang mendalam atas kepergian Alm. Alberto Ampolo yang akrab dikenal sebagai sosok yang ceria, penuh sabar dan murah senyum", tandas Romo Dalsi.

"Almarhum Alberto merupakan sosok umat Allah yang sangat rendah hati, yang selalu pro aktif melibatkan diri dalam mengikuti segala kegiatan rohani, baik kegiatan Pastoran maupun kegiatan organisasi", tambah Romo Dalsi.

Pimpinan Kantor Kopdit Pintu Air Cabang Atambua, Rafael Gosi, ketika dikonfirmasi media ini menyampaikan bahwa,"Ditahun 2014, Almarhum Alberto Ampolo sebagai tenaga relawan di salah satu kelompok yang bernaung pada payung Kopdit Pintu Air Atambua", jelas Rafael 

"Disaat pihaknya membutuhkan tenaga cleaning service, pihak kantor merekrut Almarhum dan menjadikannya sebagai relawan dibagian cleaning servis", 

Lebih lanjut, pimpinan Koperasi Kredit Pintu Air (Kopdit Pintar) Cabang Atambua menguraikan bahwa,"disela waktu antara tahun 2014 dan 2015, salah satu tenaga security di kantornya tidak melaksanakan tugas lagi maka almarhum yang mengganti posisi yang bersangkuta dan diangkat menjadi kepala security yang membawahi tiga orang personel.                            Pihak Kantor Pusat merekomendasikan Alm. Berto Ampolo melalui Surat Keputusan (SK) untuk menjadi tenaga security di kantor tersebut.

Pimpinan Kopdit Pintu Air Atambua menambahkan bahwa; dalam pengamatannya almarhum adalah pribadi yang baik, rendah hati, penurut dan rajin terutama dalam melaksanakan tanggung jawab yang diberikan dan almarhum orangnya gesik dan bisa dalam segala hal misalkan ada komputer yang bermasalah maka dalam waktu singkat dapat di atasinya dengan baik.

Hingga pada peristiwa kematian yang dialami oleh sosok Almarhum kemarin Jumat (24/09/21), diperkirakan pukul 04:00 WIB pihak kantor mengetahui kejadian na'as yang menimpa almarhum Alberto Ampolo,setelah pagi hari dan itu sontak membuat seluruh karyawan/ti sepertinya tidak percaya karena sebelumnya tidak ada kegiatan apapun di pagi subuh itu. jelas Rafael.

"Sesuai informasi yang diperoleh Pimpinan Kopdit Pintu Air, dirinya tidak pernah tahu menahu soal kemampuan ataupun keterampilan yang dimiliki oleh sosok almarhum dalam mengemudi kendaraan roda empat imbuh Rafael.

Lanjutnya sore hari ini, saya merasa sangat tersentuh serta merasa kehilangan, karena sosok pribadi yang rajin, rendah hati dan peramah ini harus dikebumikan kita semua harus berpisah dengan di tempat peristirahatan terakhirnya", tutup Rafael. (Ew)

Baca juga