HEADLINE

MOMEN HARI KARTINI KOMUNITAS FLOBAMORA KOMEDI CLUB ADAKAN SHOW STAND UP COMEDY

 

KUPANG;Jejakhukumindonesia.com,Dalam rangka Memperingati Hari Kartini yang setiap tahun jatuh pada tanggal 21 April maka Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Nusa Tenggara Timur (NTT) menssuport anak muda di Nusa Tenggara Timur(NTT) khususnya Kota Kupang  lewat bakat atau talenta yang dimiliki anak muda tersebut seperti Stand Up Comedy. 

komunitas flobamora Komedy club mengadakan SHOW STAND UP COMEDY bertempat di KOPI SAA, aula Dekranasda NTT .sabtu 23 /4/22)


Andriando Musa Mure selaku Ketua Flobamora Comedy Club menjelaskan bahwa dengan nama panggung ‘Musa Tenggara Timur’ kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka memperingati dan merayakan hari Kartini yang di selenggarakan setiap tahunnya pada tanggal 21 April. 


"Kami buat untuk merayakan hari Kartini dengan thema Habis Gelap Terbitlah Tawa, kami ingin mengangkat isu-isu tentang Perempuan dengan hal-hal tabu itu yang katong(kami) bawa di sini dalam bentuk komedi" Ucapnya.


"Katong(Kami) percaya bahwa komedi adalah cara terbaik kita pendam dengan tragedi" Tambahnya


"Hadir dalam komedi ini banyak, kami buka untuk umum, kebanyakan Mahasiswa dari komunitas di kupang, mulai dari Undana, Poltek dan komunitas Mega Big Bos Kupang"

Musa juga berpesan agar di kemudian hari, NTT punya kemampuan untuk keluar dari zona nyaman mereka dengan mempersatukan golongan Ras, Suku, Budaya dan Agama. 


"Saya berharap agar dengan Komedi tersebut, kita bisa mempersatukan zona golongan, Ras, Suku dan Agama" Katanya


Musa mure Juga menjelaskan bahwa komunitas Flobamora comedy Club terbentuk dari tanggal 20 Januari 2020 dengan masing-masing mahasiswa- mahasiswi yang tersebar di beberapa perguruan tinggi(PT) di Kota Kupang.


"Comedy Club hadir sejak 20 Januari 2020 dan didalamnya terdapat mahasiswa dari Undana dan Poltek kemudian dari Kampus-Kampus lainnya" Jelas mahasiswa FKM Undana itu. 

"Musa mure menyampaikan terima kasih kepada ketua Dekranasda NTT Bunda julie sutrisno Laiskodat yang telah mendukung dan memfasilitasi kegiatan tersebut. 

 "salah satu talent komunitas flobamora comedy club Byon Dami menambahkan bahwa, dengan momen hari kartini semoga kedepan kita bisa bekerja sama untuk membuat event yang lebih besar sehingga dapat melibatkan banyak orang." ungkapnya.(jh*)

Baca juga