HEADLINE

PEMKOT KUPANG GENCAR BERI PENCERAHAN BAGI MASYARAKAT UNTUK JAGA KEBERSIHAN

KOTA KUPANG;Jejakhukumindonesia.com pemkot kupang lagi gencar melakukan pembersihan lingkungan  dan memberikan pencerahan kepada masyarakat untuk pentingnya menjaga kebersihan. 


Acara Coffe Morning pemerintah kota kupang bersama Awak media  bertempat di Rumah Jabatan Walikota.Jum'at 2/11/22)


Penjabat Walikota Kupang yang didampingi parah staf ahli dan Kadis KOMINFO kota kupang Serta beberapa kadis yang hadir dalam acara Coffe Morning bersama Awak media. 


 Penjabat Walikota ketika memberikan pernyataan pers kepada Awak media Ia menyatakan bahwa saat ini pemerintah Kota Kupang lagi gencar memberikan pencerahan kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya.


"Kita minta agar masyarakat membuang sampah yang telah disediakan oleh pemerintah. Selain itu kita juga lagi memberi kesadaran kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan,"ungkap penjabat walikota kupang. 


Dikatakan, Aparatur Sipil Negara (ASN) harus menjadi penggerak utama dalam menjaga kebersihan dan memungut sampah.


"Jika 5.000 ASN yang ada di Kota Kupang punya kebiasaan untuk membuang sampah pada tempatnya maka kebersihan itu akan terjaga,"tandasnya.


Lebih lanjut kata dia, ASN tidak boleh menyerah dengan keadaan yang ada dan harus terus memberikan pelayanan prima bagi masyarakat.

"Apakah ASN merasa hina kalau pungut sampah,"cetusnya. (*)






Baca juga