HEADLINE

ANGGOTA DPRD KABUPATEN KUPANG ANTHON NATUN MINTA PENEGAK HUKUM SEGERA PERIKSA SEMUA PROYEK DI KABUPATEN KUPANG

OELAMASI;Jejakhukumindonesia.com,Beberapa jembatan penyeberangan di Kabupaten Kupang mengalami kerusakan akibat banjir yang melanda. Anggota DPRD Kabupaten Kupang, Anthon Natun pun meminta agar pekerjaan konstruksi bangunan setiap proyek harus diteliti dan bekerja sesuai spek yang berlaku.


Menurutnya, jika dilihat konstruksi beberapa jembatan di kabupaten Kupang yang ambruk itu kondisi struktur utama jembatan tidak bermasalah, yang bermasalah adalah talud penahan atau penghubung antara struktur jembatan dan jalan.


“Saya melihat di lokasi memang posisi struktur utama jembatan itu tidak masalah, mulai dari tumpuan-tumpuan yang kemudian menongkak atau menahan beban kendaraan itu maupun gelagar jembatan. Justru penghubung jalan dan jembatan yang kurang bagus karena tidak memakai konstruksi yang benar,” ungkapnya.


Anthon Natun menduga ada indikasi kesalahan perencanaan dan atau kesalahan pelaksanaan, dan ini harus menjadi perhatian pemerintah secara serius. Jangan sampai setiap kali pelaksanaan kegiatan jalan dan jembatan kemudian saat musim hujan hancur terus.


“Saya berharap penegak hukum sikapi persoalan berbagai proyek yang ada di Kabupaten Kupang. Ini sama dengan kita membuang garam di laut, bisa indikasi pidana karena memang struktur yang mereka bangun saya lihat tidak memakai struktur yang kualifaid,” tegasnya.


Dirinya bahkan meminta penegak hukum memantau proses pelelangan hingga pengerjaan proyek jalan yang diduga kuat ada indikasi permainan, karena beberapa pekerjaan jalan dikerjakan pemeliharaan tetapi anggarannya peningkatan di sedur dari info ntt.com.(*)

Baca juga