HEADLINE

BANK NTT BUKA KANTOR CABANG PEMBANTU BARU DI KELURAHAN OESAPA ,WARGA BERI APRESIASI DAN DUKUNGAN

Kupang;Jejakhukumindonesia.com,PT. Bank Pembangunan Daerah(BPD) Provinsi Nusa Tenggara Timur(NTT) secara resmi hadir lebih dekat dengan Nasabah di Kota Kupang.


Kali ini, Bank kebanggaan Masyarakat NTT ini meresmikan Kantor Cabang Pembantu(KCP) Oesapa yang terletak di Jl. Timor Raya, Kelurahan Lasiana, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, NTT. 


KCP Oesapa ini diresmikan langsung oleh Penjabat(Pj) Wali Kota Kupang, George M. Hadjoh pada senin 9 Januari 2023 dan dihadiri oleh seluruh jajaran Doreksi dan Komisaris Bank NTT. 


Direktur Utama(Dirut) Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho dalam sambutannya mengatakan, kehadiran KCP Oesapa adalah sebagai upaya untuk mendukung aktivitas ekonomi bagi seluruh warga Kota Kupang.


Menurutnya, sesuai maping potensi yang dilakukan oleh Bank NTT, Kecamatan Kelapa Lima  saat ini menempati urutan ke-2(dua) dari 6(enam) Kecamatan, yang unggul dalam sektor peternakan.


"Daerah Kelapa Lima menjadi penyuplai kebutuhan ayam potong, ayam pedaging dan ayam petelur. Disamping itu, ada juga peternakan besar seperti Sapi, Babi dan Kambing" Sebutnya

Karena itu, lanjut Dirut Alex, Bank NTT hadir untuk memediasi kekuatan-kekuatan ekonomi agar dapat bermanfaat bagi masyarakat, pemerintah, swasta, termasuk lembaga pendidikan.


Selain dalam bidang peternakan, kata Dia, Daerah Kecamatan Kelapa Lima juga unggul dalam bidang perdagangan dan jasa serta pariwisata. Menurutnya, keunggulan ini akan menjadi kekuatan yang sangat besar jika digerakan bersama-sama atau berkolaborasi. 


"Kehadiran unit (Bank NTT) di Kecamatan Kelapa Lima ini, akan memberikan kemudahan-kemudahan untuk bertransaksi. Disini, akan tersedia layanan CRM(Cash Recycle Machine) atau mesin setor 24 jam. Layanan ini akan mempermudah kebutuhan transaksional" Jelasnya


Ia juga menyampaikan bahwa, Bank NTT KCP Oesapa juga siap turun ke setiap Kelurahan, gua mendukung setiap program-program pemerintah terutama dalam peningkatan sektor ekonomi melalui layanan jasa perbankan.

Sementara itu, Pj. Wali Kota Kupang dalam sambutan, menegasakan bahwa Bank NTT memiliki kelas yang sama dengan Bank-Bank Nasional yang ada di Provinsi NTT.


"Sebagai warga Kota Kupang, saya(George Hadjoh) sangat bangga. Bank NTT tidak menunjukan kelas yang berbeda dengan Bank-Bank Nasional yang ada di Indonesia" Ujarnya 


Menurut George, Bank NTT telah menjadi lokomotif penggerak ekonomi masyarakat, melalui berbagai sentuhan langsung kepada para pelaku UMKM. 


"Ini Bank kebanggaan masyarakat NTT. Bank NTT telah memberikan inspirasi yang luar biasa bagi masyarakat Kota Kupang, terutama Pemkot Kupang melalui program layanan 24 jam. Ini menjadi inspirasi untuk bagaimana Kita Kupang garis bergeliat 24 jam. Karena itu, kolaborasi, sinergi dan kemitraan antara Kota Kupang dan Bank NTT harus tetua dibangun" Cutusnya


Selain peresmian KCP Oesapa, kegiatan tersebut diisi dengan Penandatanganan Komitmen Target Kinerja(PKTK) oleh Kepala Kantor Cabang Khusus Bank NTT, Sony Pelokila dan Kepala Cabang Pembantu Oesapa. 


Disamping itu, ada juga penyerahan Bilyet Deposito secara simbolis dari Direktur Dana dan Treasury Bank NTT, Yohanis Landu Praing kepada 4(empat) orang Nasabah, dan penyerahan Kredit Mikro Merdeka dari Direktur Kepatuhan Bank NTT, Christofel M. Adoe kepada 5(lima) orang debitur.

Pada kesempatan yang sama, Bank NTT juga menyerahkan secara simbolis bantuan peduli stunting sebesar Rp.10 juta dari Direktur IT dan Operasional Bank NTT, Hilarius Minggu Kepada perwakilan pegawai Puskesmas Oesapa. 


Selanjutnya, penyerahan bantuan bak sampah sebanyak 50 unit dari Kepala Devisi Rencorsec dan Legal Bank NTT, Endri Wardono kepada Lurah Oesapa dan Lurah Kelapa Lasiana, serta penyerahan bantuan benih Hortikultura dari Kepala Dinas(Kadis) Pertanian Provinsi NTT, Lucky Frederik Koli kepada Pj. Wali Kota Kupang.(*)

Baca juga